BAB I
PENDAHULUAN
A.
Latar Belakang
Awal
tahun 1980 menjadi tonggak revolusi komunikasi data yang menjadikan jaringan
komputer globalsebagai media komunikasi yang kemudian berkembang pesat. Komputer
di rumahdapat dihubungkan dengan internet untuk berkomunikasi dan mencari
informasi keseluruh dunia tanpa perlu pergi ke kantor pos atau perpustakaan,
electronic-tellermachinedapat membantu agar para nasabah bank leluasa
bertransaksi dimanapuntempatnya tanpa repot pergi ke kantor bank, dan banyak
lagi contoh lainnya.
Dengan
adanya komunikasi data, kita tidak perlu pergi ketempat tujuan untuk memberikan
data ataupun menerima data, tetapi cukup hanya dengan duduk di depan komputer
untuk mengirim ataupun menerima data berupa pesan, video, gambar, dan lain-lain
dalam waktu yang singkat. Jadi tidak dapat dipungkiri lagi jika dewasa ini
peran teknologi terutama komputer sangatlah vital dalam kehidupan sehari-hari,
baik dalam pergaulan, dalam hubungan sosial, dan lain-lain.
Untuk
Melakukan Proses komunikasi data tentu kita perlu alat pendukung yang mempunyai
fungsi sebagai penghantar dan penerima data, salah satunya adalah yang sering
kita lihat dan gunakan dalam kehidupan sehari yaitu Modem (modulator demodulator)
B.
Rumusan Masalah
1.
Pengertian Modem
2.
Sistem Kerja Modem
3.
Kegunaan Modem
4.
Kekurangan Modem
5.
Kelebihan Modem
C.
Tujuan dan Manfaat
Pembuatan Makalah
Dengan ditulisnya
makalah ini penulis bertujuan memberikan penjelasan tentang Komunikasi Data
terutama yang berkaitan erat dengan Modem.
Penulis berharap
dapat membantu memberikan sedikit gambaran bahwa
BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian
Modem
Modem saat ini
telah menjadi kebutuhan penting agar terhubung dengan koneksi internet.
Kebutuhan akan koneksi internet dewasa ini kian meningkat, karena koneksi
internet yang tadinya sulit atau masih mahal, kini mudah didapat dan harganya
pun dapat dijangkau oleh semua kalangan. Meski demikian tak banyak yang tahu
pengertian umum dari modem itu sendiri.
Istilah Modem
merupakan singkatan dari dua kata yaitu Modulator dan Demodulator.Modulator
adalah suatu rangkaian yang berfungsi melakukan proses modulasi, yaitu proses
mengubah data pada frekuensi gelombang
pembawa (carrier signal) ke sinyal informasi/pesan agar bisa dikirim ke
penerima melalui media tertentu (seperti media kabel atau udara). Dalam hal ini
sinyal pesan disebut juga sinyal pemodulasi. Data dari komputer yang berbentuk
sinyal digital dirubah menjadi sinyal Analog.
Demodulator
mempunyai fungsi kebalikan dari modulator (demodulasi), yaitu proses
mendapatkan kembali data atau proses membaca data dari sinyal yang diterima
dari pengirim. Dalam demodulasi, sinyal pesan dipisahkan dari sinyal pembawa
frekuensi tinggi. Data yang berupa sinyal Analog diberubah kembali menjadi
sinyal digital agar bisa terbaca di komputer penerima.
Modem merupakan
penggabungan dari kedua sistem tersebut diatas, sehingga modem merupakan alat
komunikasi dua arah, jadi Pengertian Modem yaitu sebuah perangkat keras yang
berguna sebagai alat komunikasi dua arah yang merubah sinyal digital menjadi
sinyal analog atau sebaliknya untuk mengirimkan data/pesan ke alamat yang
dituju. Modem bisa juga diartikan sebagai media perantara supaya komputer dapat
terhubung ke jaringan internet.
B. Sistem Kerja Modem
Source
|
Modem
|
Trans-mission system
|
Destina-tion
|
Modem
|
Sinyal
Digital
|
SinyalAnalog
|
Sinyal
Digital
|
SinyalAnalog
|
Pada umumnya
perangkat komunikasi jarak jauh dua-arah menggunakan bagian yang disebut
“modem”, misalnya VSAT, Microwave Radio, dan lain-lain, namun saat ini istilah
modem lebih dikenal sebagai Perangkat keras yang sering dipakai untuk
komunikasi pada komputer. Dalam penggunaannya, modem bertugas merubah data
dalam bentuk analog dan digital. Data dari komputer yang berbentuk sinyal
digital diberikan kepada modem untuk
diubah menjadi sinyal analog.
Sinyal analog tersebut bisa dikirimkan melalui beberapa media telekomunikasi
misalnya jaringan telepon , udara dan lain-lain . Setibanya di modem tujuan,
sinyal analog itu lalu diubah menjadi sinyal digital kembali dan dikirimkan ke
komputer. Terdapat dua jenis modem secara fisiknya, yakni modem eksternal dan
modem internal.
C. Jenis-jenis Modem
Banyak sekali jenis
jenis modem yang ada pada saat ini, jenis modem dapat dibedakan berdasarkan
pemasangannya dan jaringannya. berdasarkan pemasangannya modem dikenal dengan
modem internal dan modem eksternal.
1.
Modem Internal
Modem Internal merupakan perangkat jaringan yang terdapat
pada papan ekspansi yang dipasangkan pada slot motherboard. Modem internal ini
juga dikenal sebagai On-Board Modem. Keuntungan modem ini adalah cara
pemasangannya mudah dan harganya relatif lebih murah.Selain itu, tidak menggunakan
banyak kabel yang dapat menghadirkan kesan kurang rapi. Meskipun demikian modem
jenis ini juga mempunyai beberapa kekurangan, misalnya : tidak memiliki lampu
indikator sehingga tidak dapat memantau status pada modem tersebut. Kelemahan
lainnya yaitu suhu panas yang meninggi di dalam CPU yang sedikit banyaknya akan
mengganggu kinerja pada komponen CPU, dan modem tersebut hanya akan beroperasi
ketika CPU tersebut menyala karena tidak memiliki sumber power sendiri
2.
Modem Eksternal
Modem eksternal merupakan sebuah perangkat keras yang
dihubungkan melalui port COM atau pun konesi USB, dan tentunya berada di luar
CPU. Sehingga modem eksternal tersebut dapat dilepas pasang sesuai kebutuhan,
dan modem tersebut memiliki power suply sendiri yang menggunaknan adaptor.
Kelebihan dari modem eksternal sendiri adalah tidak membutuhkan slot ekspansi
pada mainboard, sehingga dapat digunakan untuk keperluan lain. Selain itu,
modem eksternal juga sudah memiliki lampu indikator yang akan membuat kita
menjadi mudah untuk memeriksa status modem.Sedangkan kelemahannya adalah pada
harganya yang terhitung relatif mahal jika dibandingkan dengan modem internal.
Jika dilihat berdasarkan pembagian sinyalnya, maka modem eksternal ini dapat
dibagi menjadi dua, yaitu: modem nirkabel dan modem kabel.
1.
Model nirkabel
Modem Nirkabel merupakan modem yang sifatnya menerima sinyal dengan
menggunakan perantara udara atau tanpa menggunakan kabel. Contoh modem nirkabel
adalah modem CDMA danmodem GSM.
Modem CDMA yaitu modem dial up wireless yang bekerja dengan
teknologi CDMA (Code Division Multiple Access)
Modem GSM adalah modem wireless mobile yang bekerja pada jalur
komunikasi telepon genggam GSM. Modem ini mendukung layanan GPRS/EDGE atau
layanan 3G. Kelebihan modem CDMA dan modem GSM adalah : Lrbih mudah dalam hal
perawatannya, sangat praktis dan simple. Sedangkan keurangannya : sering
terputus, kecepatannya terbatas (56 Kbps) dan sangat tergantung oleh sinyal
operator
2.
Modem Kabel
Modem kabel merupakan modem yang menggunakan media kabel sebagai
perantara aliran data. Contoh dari modem jenis ini seperti modem ADSL.
Modem ADSL atau modem DSL adalah perangkat yang digunakan untuk
menghubungkan komputer atau router ke saluran telepon, untuk menggunakan layanan
ADSL. Untuk memecah signal line telepon menjadi suara dan data.
Kelebihannya :
- Pembagian frekuensi menjadi dua, yaitu frekuensi tinggi untuk
menghantarkan data, sementara frekuensi rendah untuk menghantarkan suara dan
fax.
- Bagi pengguna di Indonesia yang memakai program Speedy, penggunaan
ADSL membuat kegiatan Internet menjadi jauh lebih murah. Sehingga dapat
berinternet tanpa khawatir dengan tagihan yang membengkak.
Kekurangannya :
- Kecepatan koneksi modem ADSL masih tergantung dengan jarak tiang
Telkom atau gardu telepon, artinya jika jarak modem ADSL dengan gardu telepon
jauh maka kecepatan koneksi akan menurun karena banyaknya hambatan medium yang
dilaluinya dan sebaliknya jika jaraknya dekat, koneksinya akan mencapai
kecepatan yang diharapkan.
D. Fungsi
Modem
Selain mengkonversi sinyal digital menjadi sinyal analog, modem juga
melakukan tugas lainnya sesuai peran dan fungsinya. Modem akan meminimalkan
kesalahan pada saat transmisi sinyal dan mengompresi data yang dikirim melalui
sinyal tersebut. Modem juga melakukan tugas mengatur informasi yang dikirim
melalui jaringan yang ditanganinya. Berikut adalah fungsi modem yang secara khusus
selain fungsi umumnya dalam mentransmisi sinyal.
1.
Mengoreksi Error
Modem memiliki
fungsi dalam mengoreksi error yang dalam artian apakah informasi yang ia terima
rusak/corrupt atau tidak. Modem yang terlibat dalam koreksi error ini membagi
informasi ke dalam paket yang disebut frame. Sebelum mengirim informasi ini,
modem akan melabelkan masing-masing frame dengan checksum. Checksum adalah
metode memeriksa redundansi dalam menyajikan data pada komputer. Modem yang
menerima informasi tersebut akan langsung memeriksa apakah informasi tersebut
sesuai dengan checksum yang dikirim oleh masing masing modem. Jika gagal untuk
mencocokkan dengan checksum yang dikirim informasi tersebut akan dikirim
kembali.
Untuk mengompresi data akan dilakukan modem
bersama dalam satuan bit yang dikirim. Bit tersebut dikelompokkan bersama oleh
modem dan selanjutnya akan mengompresi mereka .
3.
Flow Control
Modem memiliki
variasi yang berbeda dalam kecepatan pengiriman sinyalnya, dengan demikian akan
menjadi masalah ketika mereka saling bertukar data. Dengan flow control ini
modem akan saling menyesuaikan kecepatan baik menerima ataupun yang mengirim
sehingga tidak terjadi overload.
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
Dalam kehidupan sehari-hari dunia internet mempunyai
banyak sekali manfaat jika digunakan dengan benar, dalam melakukan koneksi ke
internet diperlukan sebuah modem. Tanpa modem maka kita tidak bisa menjelah
dunia maya.
Modem adalah salah satu media komunikasi data yang sering
kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari. Secara pemasangannya maka modem
dibedakan dalam dua jenis yaitu modem internal dan modem eksternal. Modem
internal jika dilihat dari pembagaian jaringannya maka modem eksternal
dibedakan lagi menjadi modem nirkabel dan modem kabel. Modem nirkabel terdiri
dari modem CDMA dan GSM, sedangkan modem kabel contohnya adalah ADSL. Setiap
modem memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.
B. Saran
Modem bisa dikatan sebagai jembatan penghubung dengan
internet atau dunia maya. Modem ini banyak sekali manfaat positifnya namun
tentu ada juga sisi negatifnya. Oleh karena itu gunakanlah modem sebagai
penunjang kita untuk melakukan banyak hal yang bermafaat bagi kita dan orang
lain
DAFTAR
PUSTAKA